Danrem 011/Lilawangsa Kunjungi Peternakan Sapi Siwab di Jagong Jeget

Laporan : Kurnia Muhadi

Takengon – lingepost.com : Danrem 011/Lilawangsa, Kolonel Inf Agus Firman Yusmono, mengunjungi perternakan sapi indukan wajib bunting (Siwab) milik Kelompok Tani Giri Mulyo di Kampung Paya Tunggal, Kecamatan Jagong Jeget, Aceh Tengah, Jumat 21 Juli 2017.

Kunjungan tersebut dilakukan Danrem usai menghadiri Ground Breaking Perluasan Cetak sawah di Kabupaten Aceh Tengah.

Di lokasi peternakan tersebut, Danrem Agus Firman Yusmono, menyaksikan langsung cara peternak menghasilkan sperma sapi jantan untuk kebutuhan inseminasi.

Sperma diproduksi dengan cara mengawinkan dua pejantan. Kemudian petugas memastikan penetrasi pejantan hanya akan terjadi antara satu pejantan dengan alat kelamin buatan berupa tabung yang mewadahi sperma.

Dalam kunjungannnya itu, Danrem Agus Firman Yusmono, menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan aspek terpenting dalam memaksimalkan potensi sapi indukan di dalam negeri untuk dapat terus menghasilkan anak sapi serta perbaikan genetik dan kualitas sapi yang lebih baik lagi untuk kedepannya. (rel/Laung)