Wartawan Aceh Tengah-Bener Meriah Tanding Catur di HPN ke 70
Laporan : Kurnia Muhadi
Takengon - lingepost.com : Memeriahkan peringatan Hari Pers Nasional (HPN) ke 70 tahun ini, para wartawan di Kabupaten Aceh Tengah dan Bener Meriah adu ketangkasan dalam permainan catur antar wartawan, Jumat Jumat 12 Februari 2016.
Turnamen catur tersebut difasilitasi sepenuhnya oleh Kabag Humas Aceh Tengah Mustafa Kamal dan Kabag Humas Bener Meriah Irmansyah, bekerjasama dengan PERCASI Aceh Tengah. Turnamen ini memperebutkan hadiah total Rp 5 juta.
Sebanyak 30 wartawan dari Aceh Tengah dan Bener Meriah ikut meramaikan turnamen yang dilangsungkan di Asa Coffee Takengon, Jum'at siang. Hadir pula Ketua Percasi Aceh Tengah, Muhammad Syukri, menyaksikan langsung jalannya pertandingan.
Turnamen ini dipimpin langsung oleh Irwandi MN, pecatur Aceh Tengah yang telah menyandang gelar Master Nasional. Selain itu dia juga merupakan pengurus Percasi Aceh Tengah dan juga sebagai wartawan Harian Waspada di Aceh Tengah.
Irwandi menerapkan sistem setengah kompetisi untuk turnamen tersebut. Para wartawan harus bertanding dalam 5 babak untuk menentukan siapa yang berhak menjadi juara.
Berikut nama-nama juara di Turnamen Catur HPN ke 70 :
Juara 1 : Zulkarnaen (LintasGayo.co)
Juara 2 : Kurnia Muhadi (lingepost.com)
Juara 3 : Darmawan Masri (LintasGayo.co)
Juara 4 : Mahyadi (Harian Serambi Indonesia)
Juara 5 : Feri Yanto (LintasGayo.co)
Juara 6 : Khalisuddin (LintasGayo.co)
Juara 7 : Julihan Darussalam (Harian Analisa)
Juara 8 : Roni Juanda (Harian Rakyat Aceh)
Juara 9 : Wen Y Rahman (Harian Medan Bisnis)
Juara 10 : Khairul Akhyar (Harian Waspada)