HMI Takengon gelar Lomba Musikalisasi Puisi Tolak Tambang di Tugu Aman Dimot

Penampilan salah satu kelompok musikalisasi puisi di Tugu Aman Dimot

Takengon | lingePost - Himpunan Mahasiswa Islam Indonesia (HMI) Cabang Takengon menggelar Lomba Musikalisasi Puisi dengan tema Tolak Tambang.

Kegiatan ini berlangsung di taman kota Tugu Aman Dimot Takengon Sabtu malam 8 Februari 2020.

Ketua HMI Cabang Takengon Suyanto mengatakan ada 12 kelompok peserta yang ikut meramaikan lomba tersebut dengan menghadirkan tiga dewan juri dari seniman lokal yakni Windi Kurniawan Hakim (Ujang), Iwan Bahagia, dan Ayu Rita Zahara.

"Peserta ada dari pelajar, komunitas, LSM, dan mahasiswa. Kegiatan ini merupakan salah satu ekspresi kawan-kawan dalam menolak kehadiran tambang emas di Gayo," kata Suyanto.

Suyanto menuturkan kegiatan tersebut juga bertujuan untuk terus merawat gerakan para mahasiswa sekaligus mengajak masyarakat untuk ikut menolak kehadiran tambang emas di Gayo.

Selain itu kata dia pelaksanaan kegiatan ini juga merupakan serangkaian dari peringatan Milad ke 73 HMI.

"Rangkaian acara kita malam ini selain lomba musikalisasi puisi juga ada penampilan tari munalo, didong, dan penandatanganan petisi tolak tambang oleh masyarakat yang hadir," sebut Suyanto.

 

 

 

Hfz