Zaini Abdullah Tutup Pacuan Kuda HUT ke 439 Kute Takengen

Laporan : Kurnia Muhadi

Takengon - lingepost.com :  Pelaksanaan even pacuan kuda tradisional Gayo yang digelar dalam rangka peringatan HUT ke 439 Kute Takengen berakhir dan resmi ditutup oleh Gubernur Aceh Zaini Abdullah, Minggu 28 Februari 2016.

Dalam sambutannya, Zaini Abdullah, mengatakan pacuan kuda merupakan olahraga yang banyak digemari oleh masyarakat dunia.

Untuk itu dia mengharapkan pelaksanaan pacuan kuda tradisional Gayo bisa terus dipertahankan dan penyelenggaraannya dapat lebih baik lagi di masa mendatang.

Zaini Abdullah juga menyampaikan agar arena pacuan kuda HM Hasan Gayo menjadi lebih baik lagi, kedepannya Pemerintah Aceh akan turut membantu pembangunan sarana dan prasarananya.

"Saya telah bicara dengan Dinas Keuangan untuk membantu prasarana arena pacuan kuda tradisional ini, untuk menjadi lebih modern," tutur Zaini Abdullah.

Pada kesempatan tersebut, Zaini Abdullah, turut menyampaikan ucapan selamat hari jadi Kute Takengen kepada seluruh masyarakat di Kabupaten Aceh Tengah.

"Saya atas nama pribadi dan Pemerintah Aceh mengucapkan selamat kepada masyarakat Aceh Tengah yang memperingati HUT ke 439 Kute Takengen tahun ini," ucapnya.

Kegiatan tahunan pacuan kuda tradisional Gayo telah berlangsung selama sepekan sejak 22 Februari 2016 di Lapangan HM Hasan Gayo, Belang Bebangka Pegasing.

Pacuan kuda diikuti oleh peserta dari tiga kabupaten, yaitu Kabupaten Aceh Tengah, Gayo Lues, dan Bener Meriah dengan menghadirkan seratus lebih kuda-kuda terbaik untuk meramaikan perlombaan.