Tim Pora Pora Juara Turnamen Voli Kampung Lelabu

Laporan : Hafiz M

Takengon - lingepost.com : Tim Pora Pora yang merupakan tim tuan rumah di Turnamen Voli Bal Piala Pemuda Kampung Lelabu, berhasil menjadi juara pertama setelah sukses menundukan perlawanan tim Putra Bahgie, pada laga final di Lapangan Polsek Bebesen, Minggu 29 Juli 2019.

Dengan hasil tersebut tim Putra Bahgie harus puas berada di posisi runner up. Sementara diurutan ketiga diraih tim PLN setelah mampu menundukkan perlawanan tim Gaza di laga final. Gaza otomatis harus puas di posisi keempat.

 

Ketua Pemuda Kampung Lelabu, Angga Sasmika, kepada wartawan mengatakan turnamen tersebut diikuti sebanyak 28 club dan telah berlangsung sejak 10 Juli 2018.

Club yang ikut meramaikan turnamen ini, kata Angga, berasal dari Kabupaten Aceh Tengah dan Bener Meriah untuk bersaing memperebutkan Piala Pemuda Kampung Lelabu serta total hadiah Rp 25 juta.

"Alhamdulillah turnamen ini berlangsung lancar tanpa kendala," kata Angga Sasmika.

Angga berharap kepada Pemerintah Daerah melalui Dinas Pemuda dan Olahraga agar kedepannya lebih memberikan dukungan terhadap kegiatan pemuda khususnya di bidang olahraga, utamanya di segi pendanaan, agar kegiatan-kegiatan positif yang diprakarsai oleh pemuda dapat terus terlaksana dengan baik.

"Kami sebagai pemuda berharap kedepannya agar lebih ditingkatkan lagi dukungan dari pemerintah, terutama di pendanaannya. Pemerintah mungkin bisa membantu, mudah-mudahan tahun depan lebih dari sini lagi kita tingkatkan," tutur Angga.

Sementara Reje Kampung Lelabu, Abadi Banta, kepada wartawan menyampaikan bahwa turnamen tersebut digelar dalam rangka HUT Pemuda Kampung Lelabu serta untuk menjalin silaturrahmi dengan seluruh club voli di Aceh Tengah dan Bener Meriah.

"Ini kami adakan dalam rangka memeriahkan ulang tahun pemuda pemudi Kampung Lelabu kemudian mewujudkan rasa kebersamaan pemuda pemudi di sini. Serta dengan diadakan turnamen ini yaitu yang meliputi Aceh Tengah serta Bener Meriah tentunya harapan kami yaitu untuk menjalin tali silaturrahmi sesama club, juga dengan manager dan para pendukung-pendukungnya," tutur Abadi Banta.

Abadi Banta mengatakan kegiatan tersebut juga direncanakan akan menjadi kegiatan rutin setiap tahunnya agar para pemuda terus memiliki kegiatan positif guna menghindari pengaruh negatif di kalangan pemuda.

"Insya Allah ini kalau ada dukungan dari masyarakat, lebih-lebih dari pemuda dan pemudi yang mana sesuai dengan arahan dari Pak Bupati, ini kedepannya akan ditingkatkan lagi, Insya Allah akan kita adakan lagi," ujarnya.