Tgk M Daud Albar Jabat Direktur PDAM Tirta Bengi

Redelong - lingepost.com : Wakil Bupati Kabupaten Bener Meriah Tgk. H. Sarkawi melantik direktur PDAM Tirta Bengi, Rabu (6/9) di kantor PDAM setempat.

Direktur PDAM Tirta Bengi Kabupaten Bener Meriah yang baru adalah Tgk. M. Daud Albar, SH menggantikan Mahmuddin,SE.

Turut hadir dalam acara pelantikan tersebut Asisten Administrasi Umum Setdakab Bener Meriah Drs.Suarman,MM, dan sejumlah para pejabat perangkat daerah, pejabat struktural Kamenag, serta pejabat struktural PDAM Tirta Bengi Bener Meriah.

Wabup Bener Meriah Tgk. H. Sarkawi dalam kesempatan itu menyampaikan, semoga kedepan didapatkan pencapaian-pencapaian yang lebih baik.

"PDAM salah satu pelayanan dasar yang harus di berikan kemasyarakat, dan jangan ada kendala apapun dalam lembaga ini, kita akan menghadapi keluhan-keluhan dari masyarakat,karena lembaga ini adalah pelayanan dasar yang langsung bersentuhan dengan masyarakat,"terang Wabup.

Lanjut Tgk. Sarkawi mengapa rekrutmen dari tengku,karena dirinya ingin lembaga ini memiliki manajemen kolbu, karena menejemen yang lain sudah dimiliki oleh PDAM Tirta Bengi, " saya ingin menejemen yang sudah ada di PDAM digabungkan dengan manajemen kolbu,"ujarnya.

Diakhir sambutannya Wabup menyampaikan tugas besar menanti Dirut PDAM yang baru, dan semoga Dirut PDAM yang baru dapat memperbaiki internal dalam lembaga, perbaiki kinerja, dan perbaiki keuangan, dan susunlah renja segera dengan baik dan akurat.

" Saya juga meminta agar dibawah kepemimpinan direktur PDAM Tirta Bengi baru PDAM dapat meningkatkan pelayanan yang lebih perima kepada masyarakat selaku konsumen,"pinta Wakil Bupati Bener Meriah Tgk. Sarkawi. (rel)