Senam Massal Seribu Payung Meriahkan HUT ke 439 Kute Takengen

Laporan : Kurnia Muhadi

Takengon - lingepost.com : Lebih dari seribu anak-anak TK, RA, dan PAUD ikut memeriahkan peringatan HUT ke 439 Kute Takengen dengan melaksanakan Senam Massal Seribu Payung, di Lapangan Setdakab Aceh Tengah, Sabtu 20 Februari 2016.

Kegiatan ini diselenggarakan oleh UPTD Kecamatan Lut Tawar bekerjasama dengan Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan.

Ketua panitia kegiatan Camat Lut Tawar, Ishak, mengatakan tujuan dari pelaksanaan senam massal adalah untuk menanamkan rasa cinta generasi muda terhadap kabupaten Aceh Tengah dalam rangka memperingati hari jadi Kute Takengen tahun ini.

Ishak juga berharap pemerintah daerah dapat lebih memperhatikan pendidikan anak usia dini sebagai generasi penerus yang kelak akan menjadi pemimpin masa depan.

"Harapan kita semua agar pendidikan TK, RA, dan PAUD dapat menjadi perhatian pemerintah daerah dan meningkatkan fasilitas," kata Ishak.

Senam Massal Seribu Payung disaksikan langsung Bupati Aceh Tengah Nasaruddin. Kegiatan ini juga mendapat dukungan dari Bunda PAUD Apini Nasaruddin.

Dalam sambutannya, Bupati Nasaruddin, menyampaikan apresiasi kepada pelaksana kegiatan.

Dia juga berterimakasih kepada para tenaga pengajar yang telah membina generasi bangsa sejak usia dini di tingkat TK, RA, dan PAUD, sehingga diharap tumbuh menjadi pemimpin di masa depan.

"Kita berbahagia sekali anak-anak kita ceria dalam mengikuti kegiatan hari ini. Pendidikan usia dini adalah landasan untuk pendidikan selanjutnya. Kalau di PAUD anak-anak sudah berakhlak baik, maka nanti di SD juga akan baik," kata Nasaruddin.