Rusli M Saleh Minta BKMT Harus Terus Berjalan

Redelong - lingepost.com : Pelaksana Tugas Bupati Kabupaten Bener Meriah meminta agar kegiatan Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) harus tetap berjalan, hal tersebut disampaikannya saat menghadiri BKMT di Kampung Wih Tenang Uken, Kecamatan Permata, Kamis (20/4)

“Ini Kali terakhir saya sampaikan kepada pengurus serta ibu-ibu pengajian, agar kegiatan BKMT terus dilaksanakan di Kabupaten Bener Meriah ini, hingga kiamat tiba,”permintaan Rusli M Saleh itu.

Turut hadir dalam kegaitan itu unsur Forkopimda-Forkopimda Plus, Sekda Drs. Ismarissiska, MM, para Asisten bupati, para pejabat perangkat daerah, para camat, Ketua BKMT Kabupaten Ny. Rakhminar Rusli M Saleh jajarannya, Ketua DW Kabupaten Ny. Ernawati Ismarissiska, Ketua Saberpungli Kompol. Jufririadi R, SE, unsur Forkopimda Kecamatan Permata, serta para ibu-ibu pengajian dalam Kecamatan Permata.

Disisilain Plt Bupati Kabupaten Bener Meriah menyampaikan, agar para reje kampung membuat laporan dana desa dengan baik. “Menurut data yang saya terima, masih ada beberapa persen lagi yang tidak melaksanakan kegiatan sesuai petunjuk,”terang Rusli.

Terkait Reje Kampung yang sudah habis masajabata, Plt Bupati Kabupaten Bener Meriah menyampaikan bahwa dirinya telah menyampaikan surat ke Sekda, dan ke camat agar diadakan pemilihan, “tentu dalam hal pelaksanaan pemilihan reje kampung ini memiliki proses. Dan saya harap agar mengikuti aturan yangberlaku, yang kita harapkan tidak ada satu keributan dalam pemilihan reje kampung ini, harapan saya, sebelum masa jabatan saya berakhir pemilihan reje kampung ini sudah selelsai,”pinta Rusli M Saleh.

Dia menambahkan, bagi reje kampung yang akan berhenti nantinya, harus dilakukan pemeriksaan dengan sebaik-baiknya, sehingga permasalahan yang ada semasa reje kampung yang lama tidak terbawa-bawa kepada reje kampung yang baru.

“Saya berharap kita bisa kembali meraih WTP untuk ketiga kalinya. Kalau hingga tiga kali kita bisa meraih WTP, menurut KPK Kabupaten Bener Meriah akan mendapat kucuran dana bantuan sebesar 100 miliyar lebih. Karena kita masih mendapat predikat WTP dua kali berturut-turut masih mendapat bantuan 50 miliyar. Jadi saya berharap bantuan yang kita dapat tersebut jangan disia-siakan, gunakanlah dana tersebut dengan baik. Ini tidak terlepas juga dari partisipasi para reje kampung,”ujar Plt Bupati Kabupaten Bener Meriah Drs. H. Rusli M Saleh.

Sebelumnya Camat Permata Rais Abidin dalam kesempatan itu menyampaikan, terimakasih kepada Bupati Bener Meriah Drs. H. Rusli M Saleh yang telah banyak memberikan perhatiannya kepada Kecamatan Permata, sehingga kampung dalam Kecamatan Permata tidak lagi ada yang termajinalkan.

“Pemerintah Kabupaten Bener Meriah melalui bapak Plt Bupati Rusli M Saleh telah banyak memberikan perhatiannya kepada Kecamatan Permata, baik itu terkait pembangunan, isu tapal batas, dan permasalahan kampung yang dulu masih termajinalkan kini tidak lagi ada permasalahan itu, tahun 2017 ini di Kecamatan Permata tidak ada lagi kampung yang termajinalkan, terimakasih pak Rusli dan Pemerintah Kabupaten Bener Meriah atas perhatian dan kerjanya,”demikian Camat Permata Rais Abidin. (rel)