Laga Pertama, Kempo Aceh Tengah Raih 2 Emas 1 Perunggu

Takengon | lingePost - Cabang olahraga Shorinji Kempo Aceh Tengah sukses meraih dua medali emas dan satu perunggu pada pertandingan hari pertama Pora ke XIV Pidie.

Masing-masing medali diraih oleh Yuni Ayuniara dan Nazwa Yasyfin untuk medali emas di kelas Embu Pasangan Putri III-KYU/II-KYU.

Kemudian diraih oleh Ria Gemasih dan Peteri Kenshi untuk medali emas di kelas Embu Pasangan Putri I-KYU.

Sedangkan satu medali perunggu diraih oleh Fadhil Fauzi dan Azmi Aqil di kelas Embu Pasangan Putra III-KYU/II-KYU.

Pertandingan untuk Cabor Shorinji Kempo Pora ke XIV Pidie dilangsungkan mulai 10-14 Desember 2022 di GOR Alun-Alun Kota Sigli, Kabupaten Pidie.

 

KM