Kampung Pakat Jeroh Disaulat sebagai Kampung KB Terbaik se-Aceh

Laporan : Kurnia Muhadi

REDELONG - lingepost.com : Badan Koordinasi Keluarga Berencana (BKKBN) Provinsi Aceh menetapkan Kampung Pakat Jeroh di Kecamatan Bandar, Kabupaten Bener Meriah, sebagai Kampung KB tingkat Provinsi Aceh.

Hal itu merupakan bentuk penghargaan dan apresiasi kepada Kampung Pakat Jeroh karena dinilai telah memiliki pencapaian KB terbaik se-Aceh.

Kepala BKKBN Aceh, Muhammad Nasir, pada acara pencanangan Kampung KB tingkat Provinsi Aceh di Kampung Pakat Jeroh, Rabu (23/3), mengatakan kampung tersebut telah memiliki pencapaian KB yang sangat baik, bahkan sudah mencapai 71 persen, hingga layak diapresiasi.

"Saya berikan apresiasi untuk Kampung Pakat Jeroh ini, karena telah menjalankan program KB hingga mencapai 71 persen. Bahkan provinsi saja belum bisa mencapai angka 71 persen," kata Muhammad Nasir dalam sambutannya.

Menurutnya, pencapaian KB di Kampung Pakat Jeroh hanya perlu untuk ditingkatkan lagi khususnya di bidang SDM.

Muhammad Nasir menjelaskan kampung KB yang dibentuk akan fokus memberikan pelayanan program KB kepada masyarakat, untuk mendewasakan usia perkawinan guna mengendalikan kuantitas penduduk.

"Dengan menganjurkan wanita kawin pada usia 21 tahun dan pria 25 tahun, agar bisa memberi nafkah pada keluarga," ujarnya.

Dia menambahkan program kampung KB sesuai dengan tujuan proiritas ke lima (Nawacita) yang dicanangkan oleh Presiden Joko Widodo untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indonesia.

Sementara, Wakil Bupati Bener Meriah Rusli M Saleh, pada kesempatan tersebut turut menyampaikan apresiasi kepada BKKBN Aceh yang telah menetapkan Kampung Pakat Jeroh sebagai kampung KB tingkat Provinsi Aceh.