GeRAK gelar Training Untuk Kader di Bener Meriah

Redelong - lingepost.com : Gerakan Anti Korupsi (GeRAK) melalui program The Asia Foundation – Social Accountability and Public Partisipation (TAF – SAPP) menggelar Training of Trainer (ToT) untuk kader Murum Mufakat. Kegiatan ini di gelar di Aula Mess Pemda, Redelong, Bener Meriah. Rabu (26/ 4/ 2017).

Kegiatan ini di ikuti oleh 28 kader yang berasal dari dua desa intervensi (Pondok Baru dan Pondok Gajah) dan empat desa Reflikasi (Desa Mutiara, Desa Purwosari, Desa Jadi Sepakat dan Desa Paya Nangka), keseluruhan Kader merupakan perwakilan dari Aparatur desa, tokoh pemuda, serta ibu- ibu yang telah memiliki pengalaman sebagai kader. Kegiatan ini berlangsung selama dua hari. Dari Selasa- Rabu, 26- 27 April 2017

Evan Saputra selaku program manager TAF- SAPP, saat pengenalan program mengatakan program ini bekerjasama dengan mitra-mitra lokal dan nasional lainnya dalam mendukung pemerintah di berbagai level dan masyarakat untuk meningkatkan kualitas penyediaan layanan dasar terutama untuk masyarakat miskin dan rentan.

Kemudian untuk itu dibentuklah kader Murum Mufakat sebagai wadah pemberdayaan masyarakat pedesaan dengan membangun konsep pola pengembangan SDM sampai pada tingkat kemandirian, yang ditandai dengan adanya partisipasi masyarakat. (rel)