Dalam New Normal Masyarakat Diharapkan Produktif Walau Di Tengah Pandemi

Takengon | lingePost - Kepala Dinas Kesehatan Aceh Tengah Jayusman mengatakan penerapan New Normal sebagai fase baru penanganan COVID-19 adalah bertujuan agar masyarakat kembali dapat berproduktifitas sehari-hari.

Menurutnya masyarakat saat ini harus kembali bekerja dan berproduktifitas seperti biasanya namun tetap dengan kebiasaan saat darurat pandemi diberlakukan.

"New normal ini adalah tatanan baru, kebiasaan atau prilaku yang baru, yang berbasis pada adaptasi dan membudayakan prilaku hidup sehat, bersih, dengan peraturan-peraturan tertentu. Sehingga kita tetap dapat berproduktifitas dalam kegiatan sehari-hari," kata Jayusman dalam gelar Konferensi Pers bersama Gugus Tugas Aceh Tengah, Rabu 10 Juni 2020.

Menurutnya dengan penerapan New Normal nantinya, maka ekonomi di tengah masyarakat diharapkan kembali normal dan stabil.

"Jadi pemerintah mengharapkan kita tetap menjaga produktifitas di tengah pandemi ini. Karena kita tahu bahwa kalau kita tidak produktif maka secara ekonomi dan sosial budaya kita akan jatuh, mungkin akan menimbulkan hal-hal yang tidak kita inginkan," ucap Jayusman.

 

 

 

Hafiz M