Bupati dan Wabup Bener Meriah Tinjau Kesiapan Lapangan Pacuan Kuda Sengeda

Redelong – lingepost.com : Menjelang akan berlangsung even pacuan kuda tradisional dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Bener Meriah pada Tanggal 7 Januari 2018, Bupati Ahmadi dan Wabup Tgl. H. Sarkawi meninjau kesiapan lapangan pacuan kuda Sengeda, Jum'at (5/1).

Selain Bupati dan Wabup dalam rombongan tampak juga hadir Sekretaris daerah Kabupaten Bener Meriah Drs. Ismarissiska, MM, Kadis Pariwisata, Kadis Perhubungan, Kasatpol PP setempat.

Bupati Ahmadi, SE pada saat peninjauan ke lapangan pacuan kuda Sengeda menyampaikan, tujuannya bersama wabup turun kelapangan untuk melihat dan mengecek langsung persiapan yang dilakukan oleh panitia.

Katanya lagi, kehadirinya di lapangan pacuan kuda Sengeda bukan hanya untuk mengecek arena pacuan, akan tetapi dia juga mengecek akses jalan, dan penempatan lapak bagi pedagang.

"Saya berharap panitia dapat mengatur lapak pedagang dengan baik, sehingga kenyamanan pengunjung naantinya tidak terganggu. Saya bersama Abuya tidak mau nantinya masyarakat tidak nyaman berkunjung kesini, karena fasilitas umum, akses jalan dan lokasi berbelanja tidak diatur dan disediakan dengan baik. Ini merupakan pesta rakyat, jadi, kita perlu berikan yang terbaik bagi masyarakat dalam ajang satu tahun sekali ini," ujar orang nomor satu di Kabupaten Bener Meriah itu kepada panitia.

Sementara itu Wabup Tgk. H. Sarkawi menambahkan, tinjauan yang dilakukan selain mengecek yang disampai oleh Bupati Ahmadi, mereka juga turun kelapangan juga ingin memastikan sarana ibadah dan sanitasi yang disediakan panitia," jangan sampai nantinya kegiatan ibadah tidak terlaksana akibat hiruk pikuk hiburan ini."demikian Wabup Tgk. H Sarkawi.

Pantaun dilapangan Bupati dan Wabup Kabupaten Bener Meriah itu tampak melihat langsung lahan parkir yang di sediakan untuk para pengunjung, dilokasi itu Bupati Ahmadi memerintahkan Kadis Pariwisata Drs. Haili Yoga untuk berkoordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum untuk memperluas lahan parkir ke arah selatan lapangan pacuan kuda Sengeda.

Selain itu, bupati meminta agar badan jalan dua jalur jangan disalah gunakan "jangan sampai pedagang menutup badan jalan dua jalur ini, kalau memang lokasi lapak tidak mencukupi, maka dipindahkan saja ke lahan parkir, untuk lahan parkir bisa kita kerahkan alat berat untuk di buat di bagian selatan,"pinta Ahmadi tegas kepada panitia. (rel)