Al Hudri Dilantik Jadi Plt Bupati Aceh Tengah

Laporan : Khairiandi

Banda Aceh – lingepost.com : Kepala Dinas Sosial Aceh, Al Hudri, dipercaya untuk menjabat sebagai Plt Bupati Aceh Tengah dan resmi dilantik oleh Gubernur Aceh, Zaini Abdullah, di Anjong Mon Mata, Banda Aceh, Rabu 26 Oktober 2016.

Al Hudri dilantik bersama 8 Pelaksana Tugas (Plt) bupati kabupaten/kota lainnya untuk mengisi kekosongan jabatan di daerah selama cuti petahana yang mengikuti masa kampanye Pilkada Serentak Tahun 2017.

Adapun 9 Pelaksana Tugas yang ditunjuk oleh Menteri Dalam Negeri dan dilantik oleh Gubernur Aceh Zaini Abdullah, masing-masing adalah :

  1. Hasanuddin Ishak (Kepala Dinas Perhubungan dan Infokom Aceh) sebagai Plt Walikota Banda Aceh.
  1. T Aznal (Kepala Biro Umum Sekretariat Daerah Aceh) sebagai Plt Walikota Sabang.
  1. Munawar A Jalil (Kepala Biro Kesra Sekretariat Daerah Aceh) sebagai Plt Bupati Pidie.
  1. Prof Amhar (Kepala Bappeda Aceh) sebagai Plt Bupati Aceh Timur.
  1. Kamaruddin Andalah (Kadis Tenaga Kerja dan Transmigrasi Aceh) sebagai Plt Wali Kota Langsa.
  1. Ali Al Fatah (Karo Pemerintahan Sekretariat Daerah Aceh) sebagai Plt Bupati Aceh Tamiang.
  1. Hasanuddin Darjo (Kadis Pendidikan Aceh) sebagai Plt Bupati Bener Meriah.
  1. Al Hudri (Kadis Sosial Aceh) sebagai Plt Bupati Aceh Tengah.
  1. Asmauddin (Kasatpol PP dan WH Aceh) sebagai Plt Bupati Aceh Singkil.